JBA Indonesia Resmi Menjadi Mitra Bank Jateng untuk Melelang Kendaraan Bermotor

News picture JBA Indonesia Resmi Menjadi Mitra Bank Jateng untuk Melelang Kendaraan Bermotor
date_range 2025-10-10
schedule 17:00:00
JBA Indonesia Resmi Menjadi Mitra Bank Jateng untuk Melelang Kendaraan Bermotor

Jakarta, 7 Oktober 2025 – PT JBA Indonesia, balai lelang otomotif terbesar di Indonesia, resmi menjalin kerja sama strategis dengan Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) sebagai mitra resmi untuk melelang kendaraan bermotor. Kerja sama ini akan berlangsung selama tiga tahun hingga 2028 dan menjadi langkah penting dalam mendukung Bank Jateng dalam proses penjualan kendaraan hasil Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) secara transparan, aman, dan profesional.

Melalui kolaborasi ini, JBA Indonesia memberikan solusi terintegrasi bagi Bank Jateng dalam proses pelelangan kendaraan bermotor. Seluruh unit dapat dilelang melalui sistem lelang online dan hybrid, sehingga prosesnya dapat diandalkan dan menjangkau peserta lelang yang lebih luas. Dengan dukungan sistem tersebut, Bank Jateng dapat menjual kendaraan dengan harga kompetitif.

Acara penandatanganan kerja sama ini dihadiri oleh jajaran manajemen dari kedua belah pihak. Dari Bank Jateng, hadir Eko Tri Prasetyo selaku Direktur Digital dan Bisnis Konsumer, Windarti Puspitoningrum selaku Kepala Divisi Bisnis Konsumer, Arif Nugroho selaku Pemimpin Grup Restrukturisasi dan Penyelesaian Kredit, serta Ihsan Ardy Nugroho bersama tim dari Divisi Bisnis Konsumer dan Grup Restrukturisasi & Penyelesaian Kredit.

Sementara dari JBA Indonesia, turut hadir Mr. Kazuhiro Shioyama selaku Chief Executive Officer, Deny Gunawan selaku Chief Operating Officer, dan Maharani Pratiwi Sabarina selaku B2B Sales Department Head.

Dalam kesempatan tersebut, perwakilan Bank Jateng juga menyaksikan secara langsung proses lelang kendaraan di JBA Indonesia. Melalui kunjungan ini, para tamu dapat melihat bagaimana setiap unit kendaraan dilelang dengan sistem yang transparan, aman, dan profesional, sesuai dengan standar layanan JBA Indonesia.

Kerja sama strategis ini menegaskan posisi JBA Indonesia sebagai balai lelang terpercaya di Indonesia, dengan jaringan pool yang luas di 38 titik di seluruh Indonesia. Didukung sistem lelang online dan hybrid yang modern serta pengalaman panjang di industri lelang otomotif, JBA memastikan setiap kendaraan terjual secara optimal dan akuntabel.

Sebagai balai lelang otomotif terbesar, JBA Indonesia telah melayani pelelangan mobil, motor, dan barang elektronik untuk individu maupun perusahaan. Dengan prinsip transparansi, profesionalisme, dan kecepatan, JBA terus memperkuat perannya sebagai mitra tepercaya bagi lembaga keuangan di seluruh Indonesia.

JBA Indonesia juga senantiasa terbuka untuk peluang kerja sama dengan berbagai lembaga keuangan dan korporasi yang ingin mengoptimalkan proses pengelolaan aset kendaraan melalui lelang. Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi nomor WhatsApp 0817-0993-078.

20251010170905cover7g5uSB4r.webp20251010170910cover651kdSL3.webp20251010170902coverMop19Gtj.webp

Related Article

date_range 2025-11-03
schedule 10:54:00
Lelang Jadi Cara Cerdas Jual Beli Kendaraan, Begini Penjelasan COO JBA Indonesia

Jakarta, 28 Oktober 2025...

Baca Selengkapnya
date_range 2025-11-03
schedule 11:17:00
PMI dan Pemkot Jakarta Barat Apresiasi Dukungan JBA Indonesia

Jakarta, 30 Oktober 2025...

Baca Selengkapnya
date_range 2025-08-13
schedule 16:00:00
JBA Cabang Semarang Raih Penghargaan Balai Lelang dengan Kinerja Terbaik Tahun 2024

Semarang, 13 Agustus 2025...

Baca Selengkapnya
News author picture JBA Indonesia

JBA Indonesia

JBA Indonesia adalah balai lelang otomotif terpercaya dengan menyediakan berbagai macam pilihan kendaraan bekas. Tiap minggunya, JBA berhasil melelang lebih dari 1000 unit kendaraan untuk para pelanggan JBA.

Contact Us